BeritaDaerahPolriTNI

Apel Gabungan TNI Dan POLRI Dalam Rangka Cipta Kondisi Di Wilayah Distrik Mapia Kab Dogiyai

Share

NEWS.BUSURNABIRE.ID – Bomomani – Menjelang antisipasi Gangguan Kamtibmas di Wilayah Distrik Mapia Polsek Mapia, Koramil Mapia Dan Satgas Laba-laba Batalyon Inf 527 lumajang Jawa Timur Lakukan Apel Gabungan dalam rangka Cipta Kondisi yang bertempat di lapangan apel Makoramil Mapia “Jumat 30 Juni 2023

Dalam arahan Apel yang dipimpin Oleh Kapolsek Mapia Ipda Fredrik Erix Demetouw yang di dampingi Danramil Mapia Letda Inf Marthen Sermumes dan Danton Satgas Laba-laba Batalyon Inf 527 Lumajang Jawa Timur Letda Inf Muryadi, Kapolsek menyampaikan bahwa apel dalam rangka cipta kondisi ini untuk membantu Pemerintah Daerah dalam memelihara dan juga menjaga keamanan ketertiban di Wilayah Distrik Mapia Kab Dogiyai”ucap Kapolsek

“Danramil Mapia Letda Inf Marthen Sermumes mengatakan bahwa Apel gabungan Personil TNI dan Polri yang bertugas di Distrik Mapia ini menunjukan bahwa TNI dan Polri Itu tetap solid dalam menjaga kedaulatan NKRI kita yang bertugas di pedalaman Papua ini tetap Merah Putih Kompak selalu dalam menjaga dan memelihara ketertiban umum”ujar Danramil Mapia

“Dalam kesempatan lainnya juga Danton Satgas Laba-laba Batalyon 527 Lumajang Jawa Timur Letda Inf Muryadi mengatakan bahwa kami hadir di Papua dalam rangka menjalankan tugas Negara dan juga memberikan rasa aman dan tentram kepada seluruh masyarakat” Ujar Danton

“Harapan Kapolsek Mapia, Danramil Mapia dan juga Danton Satgas Laba-laba Batalyon Inf 527 Lumajang Jawa Timur mengajak kepada seluruh masyarakat baik itu Tokoh Agama, tokoh pemuda dan juga tokoh masyarakat mari kitorang selalu bergandengan tangan dalam rangka menjaga dan memelihara ketertiban umum “Kalau bukan kita siapa lagi yang menjaga Wilayah Distrik Mapia Kab Dogiyai tercinta ini ” Akhir kata Tuhan Selalu Menjaga dan melindungi kita Semua Amin. (RED)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may not copy the content of this page belonging to news.busurnabire.id