BeritaDaerahPolri

Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H pimpin Langsung Patroli Malam mewujudkan Kamtibmas di Kab Dogiyai

Share

NEWS.BUSURNABIRE.ID _Dogiyai. Guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas di wilayah Hukum Polres Dogiyai, khususnya di malam hari, dilaksanakan giat Patroli Malam guna meningkatkan Kewaspadaan Sitkamtibmas Di Kab Dogiyai, Pada hari Sabtu tanggal 25 Februari 2023 pukul 21.00 Wit.

Pada kesempatan kegiatan patroli malam tersebut Dipimpin Langsung Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H didampingi Kasat Reskrim Iptu Syafri Jido, S.Hi, Kapolsek Kamuu Ipda Fredrik E. Demetouw, KBO Reskrim Ipda M. Zaid, S.Hi., M.Si, KBO Lantas Aipda Yusri beserta Personil Polres Dogiyai.

Sebelum melaksanakan Patroli malam Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H memberikan arahan kesemua personil.

Dalam Pelaksanaan kegiatan Patroli Malam seperti ini merupakan salah satu wujud upaya Polres Dogiyai mengantisipasi kerawanan malam hari, kejahatan jalanan, serta gangguan Kamtibmas lainnya. Kegiatan ini juga untuk memelihara situasi Kamtibmas agar tetap kondusif, serta untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat khususnya di wilayah hukum Polres Dogiyai. Patroli menyasar ke tempat-tempat nongkrong, juga ke daerah-daerah rawan gangguan kamtibmas (GK) dan ke obyek vital yang ada di wilayah kab Dogiyai.,”Arahan Kapolres Dogiyai.

Sebelum melakukan Patroli Malam Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H memimpin Doa Agar dalam melakukan Patroli Malam semua personil selalu dalam Lindungan Tuhan Yang Maha Esa.

Patroli malam menggunakan truk kendaraan Polisi dan dipimpin langsung oleh Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H. Rombongan patroli Keluar Dari Mako Polres Dogiyai  menuju pasar Moanemani selanjutnya Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H mendatangi beberapa masyarakat yang sedang berjaga di depan kios untuk mengetahui Keluh kesah masyarakat mengenai Sitkamtibmas Kabupaten Dogiyai.

Salah seorang masyarakat yang sedang berjaga menyampaikan ucapan terima kasih buat Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H beserta personilnya melakukan patrol malam demi menjaga kami dalam keadaan selalu aman dan menciptakan Kamtibmas di Kab.Dogiyai.
Selanjutnya Patroli Malam menuju kampung Tokapo kemudian kembali ke arah pasar Moanemani melewati jalan tengah.

Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H menyampaikan kemasyarakat yang berjaga di Pasar moenamani bahwa di lakukan Patroli Malam ini demi menjaga kita semua agar selalu terciptanya rasa aman dan selalu dalam keadaan kondusif di Kab dogiyai.
Diingatkan untuk masyarakat yang lagi berjaga jaga agar tidak melakukan Tindakan yang bisa menganggu ketertiban dan keamanan kita semua , jangan berjaga sambil meminum alkohol,melakukan perjudian . Bila terjadi sesuatu segera melaporkan ke Polsek sekitar.Ucap Kapolres dogiyai.

Rombongan Patroli Malam menuju arah Kantor DPR serta Kembali ke Mako Polres Dogiyai Patroli Malam yang dilakukan Aman dan terkendali ,tidak ada Hal yang mencurikankan dalam kegiatan Patroli Malam.

Setelah Melakukan Patroli Malam Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H mengucapkan Terima Kasih buat rekan rekan personil polres Dogiyai Patroli malam ini buat Masyarakat Kab Dogiyai terciptanya Sitkamtibmas yang aman dari Ambang gangguan maupun Potensi gangguan. Ini adalah wujud Polri hadir ditengah – tengah Masyarakat serta dilanjutkan pengecekan personil.

Kapolres Dogiyai Kompol Sarraju, S.H memimpin doa ucapan syukur telah terlaksananya Patroli Malam yang aman dan kondusif tanpa adanya gangguan Kamtibmas.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may not copy the content of this page belonging to news.busurnabire.id