BeritaDaerahHukumInvestigasiPolri

Pelaku Pencurian Diamankan Tim Opsnal Polres Nabire

Share

NEWS.BUSURNABIRE.ID _Nabire, Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Nabire kembali mengamankan seorang pria berinisial NG (25) setelah menerima laporan dari masyarakat tentang adanya tindak pidana pencurian, Selasa (16/8).

Kasat Reskrim Polres Nabire AKP Akhmad Alfian, S.I.K., M.H., saat dikonfirmasi mengatakan bahwa benar timnya telah melakukan penangkapan terhadap seorang pria saat sedang melakukan aksinya.

“Pelaku saat itu dari rumah keluarganya di Jl. Wortel Mongonsidi Kel. Oyehe Distrik Nabire kemudian hendak mau pulang kerumahnya namun ia melihat ada sepeda motor jenis Kawasaki KLX warna hitam yang sedang terparkir kemudian menuju kearah motor tersebut dan mendorong motor tersebut,” jelas Kasat.

“Pada saat Tim Opsnal kami sedang melakukan patroli, sekitar pukul 01.30 Wit mendapat informasi dari masyarakat kemudian Tim langsung bergerak ke TKP (tempat kejadian perkara) dimana saat itu pelaku masih berada disekitar TKP dan langsung mengamankan pelaku ke Polres Nabire untuk dilakukan proses lebih lanjut,” ucap Kasat.

“Korban telah membuat Laporan Polisi dengan nomor LP/B/319/VIII/2022/SPKT/RES NABIRE/POLDA PAPUA Tanggal 16 Agustus 2022 tentang Curanmor,” pungkas AKP Alfian.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may not copy the content of this page belonging to news.busurnabire.id