Rapat Kordinasi Har Kamtibmas menjelang 1 Juli 2021 di Wilkum Polres Paniai – Kabupaten Paniai
Busurnabire.id _Paniai – Polres Paniai dan Kodim Persiapan Paniai melaksanakan Rapat Kordinasi Kalender Har Kamtibmas Menjelang 1 Juli 2021 di Wilkum Polres Paniai / Rabu 30 Juli 2021 pukul 11.00 Wit.
Giat rapat kordinasi tersebut di laksnakan di Mako Kodim Persiapan Paniai kemudian di lanjutkan makan siang di salah satu tempat makan ( AFC) di Enarotali
Adapun turut hadir dalam giat tersebut :
AKP Barnabas, S.H Kabag Ops Polres Paniai, Iptu Manullang, S.H Kasat Reskrim Polres Paniai, Bripka Slamet Riyadi PS. Paur Humas Polres Paniai, Mayor Edy Gustaman Pabung Kodim Persiapan Paniai, Kapten Herman Pasi Pers Kodim Persiapan, Lettu Nur Aili Pasi Ter Kodim persiapan, Letda Edi Gunawan Pas Sandi kodim persiapan, Letda Indra Pas Intel Kodim persiapan, Kapten Pakpahan Danramil Persiapan Bibida, Kapten CPL Imcar Panjahitan Dantim 1 kodim, Letda Inf. Agus dantim 2 kodim,
Dalam rapat kordinasi tersebut Kabag Ops Polres Paniai AKP Barnabas, S.H menyampaikan kepada Pabung Kodim Persiapan Paniai Mayor Edy Gustaman meminta kerja sama TNI untuk pengamanan kalender Har Kamtibmas menjelang 1 Juli 2021 di Papua khususnya di wilayah Kabupaten Paniai
Kabag Ops Polres Paniai juga mengatakan kepada seluruh Personil Kodim Persiapan Paniai dan jajaran meminta kerja sama pengamanan kalender Har Kamtibmas menjelang 1 Juli 2021 untuk TNI dan Polri melaksanakn giat Patroli gabungan di seputaran wilkum Polres Paniai dan wilayah Kodim Persiapan Paniai di tempat- tempat ataupun titik-titik yang di anggap rawan di Enarotali Kabupaten Paniai,
Dalam kesempatan ini Pabung Kodim Persiapan Paniai Mayor Edy Gustaman juga mengatakan bahwa siap bekerja sama dengan Polri khususnya Polres Paniai dalam melaksanakan pengamanan kalender har Kamtibmas menjelang 1 Juli 2021 / melaksanakan giat patroli di seputaran Wilkum Polres Paniai dan Kodim Persiapan Paniai di tempat- tempat / titik-titik yang dianggap rawan di wilayah Enarotali dan sekitarnya Kabupaten Paniai,
Dan Pabung Kodim Persiapan Paniai juga menyampaikan / memberikan Ucapan Hut Bhayakara ke 75 Thn kepada Polri khususnya Polres Paniai, semoga di Hut Bhayangkara ke-75 ini kineja Polri semakin maju dalam Melayani, Melindungi dan Mengayomi Masyarakat dan ” Transformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid – 19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju ” serta selalu kompak / Sinergitas tanpa batas dengan TNI…ucap Pabung Kodim persiapan Paniai ..(Red)