BeritaBudayaDaerahDuniaEventNasionalOlahragaPolriTNI

TAKLIMAT Awal Audit Kinerja ITWASDA POLDA PAPUA Tahap I POLRES PEGUNUNGAN BINTANG

Share

Busurnabire.id _Pegunungan Bintang _ Pada hari Senin tanggal 14 Juni 2021, bertempat di Aula Mapolres Pegunungan Bintang dilaksanakan Taklimat Awal Audit Kinerja Tahap I Itwasda Polda Papua Aspek Perencanaan dan Pengorganisasian.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pengawas Tim Kombes Pol Drs. Bedjo P.S didampingi Wakapolres Pegunungan Bintang Kompol Anton Ampang TL, S.M dan para PJU Polres Pegunungan Bintang serta personel Polres Pegunungan Bintang.

Dalam kesempatannya Wakapolres Pegunungan Bintang mengatakan, selamat datang kepada Tim audit dari Polda Papua di Polres Yahukimo untuk melaksanakan Wasrik tahap pertama. Mohon maaf seandainya ada kekurangan yang ditemukan saat pelaksaan audit nanti, mohon arahan dari tim untuk kami perbaiki.

Kombespol Drs. Bedjo PS dalam kesempatannya mengatakan, ini merupakan Wasrik tahap awal, pada Perkap Kapolri kemarin kita tidak lagi menggunakan istilah Wasrik, namun audit kinerja.

Kegiatan Audit yang dilaksanakan Mencakup tentang pemeriksaan Perencanaan dan Pengorganisasian Tahap I Tahun 2021 dalam hal ini Tata Kelola Keuangan di masing – masing Sub Satker Polres Pegunungan Bintang.

Untuk audit keuangan berdasarkan UU 15 tahun 2004 tentang pemeriksaan keuangan Negara. Audit dengan tujuan tertentu yaitu simpulan dari hasil audit, kalau dulu wasriksus misalnya audit investigasi. Untuk LHKPN agar diisi, untuk tahun 2019 kita hampir 100% terisi, namun di tahun 2020 hanya terisi 48%. Untuk LHKPN nanti terakhir terisi tanggal 31 Maret 2021. Diharapkan orang yang ditunjuk untuk mengisi agar mengisi LHKPN.

Usai kegiatan Taklimat kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan administrasi maupun Garku di setiap Sub Satuan Kerja Polres Pegunungan Bintang.(Red)

Loading

You may not copy the content of this page belonging to news.busurnabire.id