Keluarga Besar Kementerian Agama Se-Mepago Gelar Upacara Bendera Peringatan HAB ke-79 di Nabire

By BusurNabire.id
Jumat, 3 Januari 2025 04:57 WIB | 3 Views

NEWS.BUSURNABIRE.ID – Nabire: Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama Republik Indonesia, keluarga besar Kementerian Agama se-Mepago menggelar upacara bendera pada Jumat, 3 Januari 2025. Kegiatan yang berlangsung di halaman Masjid Al-Falah, Jalan Merdeka, Nabire, ini dihadiri oleh perwakilan Kementerian Agama dari wilayah se-Mepago, siswa-siswi madrasah di Nabire, para pejabat struktural dan fungsional, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama.

Upacara tersebut dipimpin oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Paniai, Asden J. Naiborhu, S.Sos. Dalam amanatnya, Asden membacakan pesan dari Menteri Agama Republik Indonesia, Prof. Dr. Kyai Haji Nasaruddin Umar. “Peringatan Hari Amal Bhakti tahun ini menjadi momen penting untuk merefleksikan nilai-nilai pengabdian Kementerian Agama, sekaligus memperkuat komitmen mendukung program pemerintah yang dipimpin oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka,” ujarnya.

Dalam pidatonya, Menteri Agama menegaskan pentingnya peran Kementerian Agama dalam menjaga harmoni dan toleransi antarumat beragama demi terciptanya masyarakat yang adil dan makmur.

“Indonesia adalah negara dengan keragaman luar biasa, baik dari segi suku, bahasa, maupun agama. Kerukunan umat beragama menjadi fondasi utama dalam mewujudkan Indonesia Emas yang harmonis,” tuturnya.

Tema peringatan HAB ke-79 tahun ini adalah “Umat Rukun Menuju Indonesia Emas”. Tema tersebut mencerminkan visi besar pemerintah untuk memperkuat harmoni sosial di tengah berbagai tantangan global, seperti perubahan iklim, bencana ekologis, dan krisis pangan. Menteri Agama juga menyoroti pentingnya peran tokoh agama dalam mengampanyekan pelestarian lingkungan dan toleransi global, yang sejalan dengan agenda internasional seperti COP-28 di Abu Dhabi dan COP-29 di Azerbaijan.

Lebih lanjut, Kementerian Agama terus mengupayakan peningkatan mutu pendidikan dengan meluncurkan sejumlah program, antara lain pemberian makan bergizi gratis bagi siswa madrasah, pemberdayaan ekonomi umat, dan reformasi birokrasi untuk menciptakan pelayanan publik yang inklusif serta bebas dari praktik korupsi.

Di akhir sambutannya, Menteri Agama mengajak seluruh jajaran Kementerian Agama dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga reputasi lembaga sebagai institusi yang bersih dan berintegritas.

“Kementerian Agama adalah sahabat spiritual umat. Mari kita tingkatkan sinergi demi agama, bangsa, dan negara,” pungkasnya.

Upacara ditutup dengan doa bersama sebagai simbol solidaritas dan dedikasi seluruh peserta. Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali persaudaraan serta memperkuat komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Loading

Berita Terkait

sidebar-ads
Terbaru
Berita Populer
Nasional
Topik Populer
Anda tidak boleh menyalin konten halaman milik News.busurnabire.id ini
Tutup
Tutup